MANADO, Meja Hijau – Musim penghujan sekarang ini, patut diwaspadai bahaya banjir dan tanah longsor yang kerap mengintai. Olehnya Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey mengingatkan kepada warga yang hendak melakukan mudik natal untuk mewaspadai bahaya yang setiap saat terjadi.
“Harus diwaspadai bahaya banjir dan tanah longsor. Untuk warga yang akan melakukan mudik, apalagi musim hujan sekarang waspadai ruas jalan Manado–Tomohon dan Tanggari-Tondano,” ungkap Olly.
Gubernur mengingatkan merayakan natal tidak perlu dengan segala kemewahan dunia. Tetapi rayakanlah secara sederhana, apa adanya, dan hindari minuman keras yang dapat mengganggu kenyamanan masyarakat.
“Rayakan sederhana saja. Tidak harus memaksakan yang mewah-mewah sehingga terkesan pemborosan,” kata Olly lagi.
Gubernur Olly juga menghimbau seluruh masyarakat untuk tetap menjaga suasana yang kondusif ini, tidak tercoreng oleh karena konflik orang per orang.
“Mari jaga keamanan dan kenyamanan masyarakat, hindari pertikaian yang dapat memicu konflik horisontal di masyarakat,” pungkasnya.(arya)