Natal DPRD Minsel, Tumbuan Berharap Maknai dengan Berbuat Baik

Berita Utama, Minsel1035 Dilihat

MANADO, Meja Hijau – Ibadah Natal bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), dihadiri Wakil Bupati Franky D Wongkar SH, dilangsungkan di beranda depan gedung DPRD Minsel, Sabtu (22/12/2017)

Hajatan natal dihadiri para legislator serta seluruh staf di Sekretariat DPRD Minsel, berlangsung khusyuk menghayati renungan kelahiran Tuhan Jesus Kristus, Sang Juru Selamat.

Ibadah dipimpin Pendeta Amos Engkol STh MTh mengusung thema tentang kesederhanaan Yesus yang lahir di kandang Betlehem menjadi permenungan yang sesungguhnya bahwa Sang Juru Selamat telah lahir untuk kita semua.

Sambutan Ketua DPRD Jenny Joanna Tumbuan dikatakan beberapa hal tentang kebaikan sebagai wakil rakyat.

“Menyambut natal Yesus Kristus, dprd Minsel menyerukan jauhi minuman keras, dan hidup dalam kasih sayang, saling mengingatkan, dan saling mendukung sebagai perilaku asli orang kristen yang sesungguhnya,” ungkap Tumbuan.

Sementara Wakil Bupati Frangky D Wongkar SH membacakan sambutan bupati mengajak semua elemen untuk mendukung program kerja pemerintah demi kesejahteraan masyaraka.

Di akhir sambutan, Wongkar mengapresiasi kerjasama yang harmonis antara legislatif dengan eksekutif membangun daerah.

“Pemkab Minsel sangat mengapresiasi kerja sama harmonis yang tercipta antara Pemkab Minsel dengan DPRD Minsel selama ini. Kesemuanya tidak lain demi kontinuitas pembangun daerah tercinta dan demi kesejahteraan rakyat Minsel,” ujar Wongkar.

Selain pesan-pesan natal, juga dinyanyikan lagu puji-pujian dari para pejabat teras DPRD Minsel dan seluruh Anggota DPRD Minsel.

Tampak hadir dalam ibadah natal bersama DPRD Minsel, antaranya Wakil Ketua DPRD Rommy Pondaag SH MH dan para legislator, Kepala Sekretariat Dewan Lucky Tampi  SH, semua Kabag antaranya Kabag Administrasi Umum dan Perlengkapan Nontje Kalangi SPd, serta para staf.(vanny)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *