TAHUNA, Meja Hijau – Anggota DPRRI Wenny Warouw tertarik dengan program Me’Daseng yang dilaksanakan Bupati Jabes Ezar Gaghana dan Wakil Bupati Helmud Hontong.
Hal itu bertepatan dengan kunjungan Wenny Warouw ke wilayah Tabukan Selatan, Jumat dan Sabtu (15-16/12).
Program yang telah menggema ke seantero Nusantara sehingga membuat banyak orang penasaran dan ingin tau program tersebut.
Edisi Me’Daseng di wilayah Tabukan Tengah telah menarik perhatian salah satu TV Nasional sehingga datang khusus meliput acara tersebut.
Kali ini anggota DPR RI Komisi III Dapil Sulawesi Utara dari Partai Gerindra Wenny Warouw tertarik dengan program JEG-HH sehingga dia datang khusus ke Sangihe hanya untuk melihat langsung program tersebut.
Kepada sejumlah wartawan Wenny Warouw mengaku, dia datang khusus ke Sangihe untuk melihat dari dekat program Me’Daseng yang telah menjadi buah bibir secara nasional.
“Agenda saya ke sini khusus melihat dari dekat program ini, dan ternyata sangat brilian dimana Bupati dan Wakil Bupati hadir langsung melihat dari dekat setiap masalah yang dihadapi rakyatnya,” aku Warouw.
Lanjut dikatakan, jarang terjadi dan baru di Sangihe ada bupati dan wakil bupati yang face to face dengan masyarakat dan langsung menjawab pertanyaan yang disampaikan oleh masyarakat.
Dia menimpali, program Me’Daseng yang digagas Gaghana-Hontong ini dapat menjadi contoh bagi kepala daerah seluruh Indonesia.
“Saya akan angkat program Me’Daseng ini dalam sidang komisi III agar dijadikan contoh daerah lain,” cetusnya.(nixon)