Akhiri Masa Tugasnya, Tuange Ingatkan ASN Tetap Pacu Kinerja

MELONGUANE, Meja Hijau – Setelah melewati libur panjang Idul Fitri, Pemerintah Kabupaten Talaud gelar apel bersama guna memastikan setiap Aparatur Sipil Negara (ASN) telah kembali bertugas serta siap menjalankan tugas dan fungsi masing-masing selaku abdi negara.

Hal tersebut disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kepulauan Talaud, Petrus Simon Tuange saat apel bersama di halaman Depan Kantor Bupati Talaud, Kamis (21/06/2018).

Di akhir masa tugasnya nanti sebagai Plt Bupati Talaud, tutur Tuange, kiranya sinergitas antar SKPD dalam menjalankan roda pemerintahan akan terus terjalin dengan baik demi tercapainya target pembangunan pemerintah daerah Kabupaten Talaud.

“Tepatnya, pada hari Sabtu (23/06) Pkl 24.00 Wita, saya akan mengakhiri tugas selaku Plt Bupati Kepulauan Talaud dan Ibu SWM akan selesai melaksanakan cuti di luar tanggungan negara sehingga biarlah apa yang telah ditargetkan bisa tercapai di tahun 2018 ini,” ujar Tuange.

Juga diungkapkan, terhitung 5 bulan 12 hari dirinya telah dipercayakan oleh Mendagri dan Gubernur untuk menjalankan tugas pada kenyataannya banyak tantangan yang ditemui. Namun biarlah semua itu menjadi dorongan bersama untuk menjadi lebih baik di hari kedepan nanti.

“Saya mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya kepada seluruh ASN, pegawai yang selama ini sudah bersama-sama dengan saya menjalankan roda pemerintahan serta sekiranya memberikan maaf bila ada kelemahan dan kekurangan,” paparnya.

Karenanya Tuange kembali mengingatkan untuk segera bergegas mengambil langkah dalam menyelesaikan rekomendasi BPK atas Opini WTP yang telah diraih Kabupaten Talaud.

“Kita pasti tahu bersama bahwa Hasil Pemeriksaan BPK terkait pengelolaan Keuangan Daerah tahun 2017 dimana Kabupaten Talaud menerima Opini WTP yang didalamnya ada rekomendasi BPK agar kita mampu menyelesaikan 60 hari kerja sejak diterimanya LHP tersebut,” imbuhnya.

“Pelaksanaan Apel Bersama ini merupakan tanda bahwa kita siap menjalankan tugas-tugas kita sepanjang hari-hari kedepan sesuai tupoksi masing-masing kita,” kata Tuange dalam sambutannya.

Dikatakan pula, setiap tugas-tugas yang terbengkalai dan belum selesai karena libur panjang ini, agar sekiranya dapat dipacu setiap SKPD untuk menyediakan dokumen-dokumen sehingga tak ada anggaran yang tidak terserap.

“Penyerapan Anggaran harus kita pacu sehingga tidak berpengaruh terhadap penilaian pemerintah pusat dan provinsi sehingga patutlah kita  memacu penyediaan dokumen-dokumen yang dimaksud,” tegasnya.

Turut hadir dalam Apel Kerja ASN diantaranya Sekdakab Talaud Adolf Binilang, Pejabat Eselon II, III dan IV, Asisten I Alex Sahadula, Asisten II Tony Gagola, Asisten III Djodi Taasiringan, Kepala-Kepala SKPD/Kaban/Kadis, dan ratusan ASN lingkup Pemkab Talaud.(andi pusut)

BERITA TERKAIT:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *