AMURANG, mejahijau.com – Sembilan (9) Sekretaris SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) yang juga pejabat Pelaksana Tugas (Plt), akhirnya resmi dilantik sebagai pimpinan SKPD lingkup Pemkab Minahasa Selatan (Minsel).
Pelantikan dipimpin langsung Bupati DR Christiany Eugenia Paruntu SE di gedung terbuka Waleta Kantor Bupati Minsel, Kamis (10/01/2019) malam.
Pendefitifan pejabat melingkupi para pejabat juga dilakukan terhadap para Kepala Sub Bagian (Kasubag), Kepala Bagian (Kabag), Kepala Bidang (Kabid), Camat, Lurah.
Pelantikan para pejabat berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati Minahasa Selatan No 821/24-27/BKD/1/2019.
Sambutan Tetty Paruntu sapaan akrab Bupati Minsel, para pejabat diminta loyal terhadap pimpinan dan bertanggungjawab dalam melaksanakan tugastugasnya.
“Jangan ada yang merasa kecewa. Kalian harus loyalitas pada pimpinan, dan bertanggungjawab dalam melaksanakan tugas. Kalian harus setia pada siapapun pimpinannya. Selamat bekerja kepada semua yang sudah terpilih hari ini,” ujar Tetty.
Bupati Minsel dua periode ini juga mengingatkan, di antara sesama pejabat untuk tidak saling menjatuhkan.
“Tolong jangan saling menjatuhkan,” tegasnya.
Guna melaksanakan semua program Pemkab Minsel, Bupati Tetty Paruntu meminta para pejabat yang baru dilantik menciptakan team-work yang solid.
“Team-work yang solid memudahkan kita melaksanakan semua program daerah kita untuk lebih maju,” pungkasnya.(evo kelejan)