MANADO, mejahijau.com – Politisi Partai Gerindra, Ferdinand Djeki Dumais SE MM mengatakan, Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus adalah orang baik yang harus dimenangkan di Sulawesi Utara (Sulut).
“Pak Yulius orang baik yang harus dimenangkan menjadi Gubernur Sulut. Beliau berasal dari Desa Tounelet, Kecamatan Kakas, Minahasa,” ungkap Onong sapaan akrab Ferdinand Dumais kepada redaksi mejahijau.com, Selasa, (09/07/2024).
Lanjut dikatakan, Yulius Selvanus salah satu orang dekat Prabowo Subianto berasal dari keluarga besar Komaling, Sumual, Tendean, dan Tamboto.
“Ibunya Pak Yulius adalah Gisye Komaling berasal Desa Tounelet, Kakas. Teman-teman saya ternyata banyak berasal dari keluarga beliau. Dan Pak Yulius adalah Putra Minahasa yang mempunyai kemampuan dalam membangun daerah,” kata Onong.
Menurut penilaiannya, sosok Yulius Selvanus terbilang tegas dalam bertindak. Selama puluhan tahun ia ditempa dalam kesatuan Kopassus. Jadi pantas saja jika Yulius Selvanus tergolong tangguh dalam momentum apapun.
“Yang terpenting di sini adalah, beliau adalah orang baik yang punya niat membangun daerah. Niat dan tekadnya membangun Sulawesi Utara merupakan perintah dari Pak Prabowo Subianto, Presiden Terpilih RI,” urai Ketua FDD Community.
FDD Community memiliki kurang lebih 2000-an personil. Semuanya berada di wilayah Manado Utara. Mereka siap digerakan untuk memenangkan Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus Komaling menjadi Gubernur Sulut.
“FDD Community akan saya gerakan untuk memenangkan Orang Baik yang dipilih Prabowo Subianto menjadi Gubernur Sulut,” terangnya.
Guna memperluas gerakan FDD Community untuk lebih besar, Ferdinand Djeki Dumais gencar menjalin komunikasi dengan Relawan Kipra (Kita Prabowo) Sulut binaan Yulius Selvanus Komaling.
“Oke Gas, Orang Baik Torang Gas,” pungkas Ferdinand Dumais.(*/tr)