TAHUNA, mejahijau.com – Tidak tanggung-tanggung Bupati Kepulauan Sangihe, Jabes Ezar Gaghana turun langsung membagikan penyaluran bantuan sosial kepada masyarakat di 15 Kecamatan se Sangihe.
Penyaluran bansos dilakukan Bupati Sangihe secara simbolis yang dipusatkan di Desa Likuang, Kecamatan Tabukan Utara. Untuk Desa Likuang sendiri, sebanyak 25keluarga penerima manfaat (KPM) non PKH menerima bansos tambahan BB-PPKM.
“Bantuan ini harus sampai kepada warga yang berhak. Dan ini adalah bantuan langsung dari pemerintah,” kata Jabes Gaghana saat penyerahan bantuan secara simbolis di Desa Likuang.
Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Sangihe Danny Mandak yang turut mendampingi Bupati Jabes Ezar Gaghana kepada sejumlah awak media menjelaskan jumlah total bantuan beras yang saat ini penyalurannya sudah mulai tersebar di 15 wilayah kecamatan se-kabupaten Sangihe.
“Bansos tambahan kepada KPM non PKH mulai disalurkan di 15 wilayah kecamatan. Jumlah total bantuan mencapai 37 ton beras yang diperuntukkan kepada 3,792 KPM yang tersebar di 15 wilayah kecamatan se-kabupaten Sangihe,” kata Mandak.
Ia menambahkan, bantuan ini bertujuan membantu meringankan beban ekonomi keluarga penerima manfaat di tengah masa pandemi Covid-19 khususnya disaat pemberlakuan PPKM di kabupaten Sangihe.
Bantuan tersebut menurut Kapitalaung (Kepala Desa) Likuang, Soedra Manossoh mengatakan, phaknya sangat berterimakasih kepada pemerintah khususnya Bupati Sangihe dan Kadis Sosial yang sudah turun langsung ke Desa Likuang untuk menyerahkan bantuan tersebut.
“Dan saya berharap kiranya bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya, apalagi saat ini kita berada di tengah situasi pandemi global Covid-19,” kata Manossoh.
Adapun jumlah penerima bantuan khususnya untuk Desa Likuang sebanyak 25 KPM, dimana masing-masing KPM menerima 10 kilogram beras.
Turut hadir mendampingi Bupati Sangihe, Wakil Ketua DPRD Sangihe Michael Thungari, Sekretaris Daerah Sangihe Melanchton Harry Wolff, dan Kabag Prokopi Toufan Pontoh.(gustaf)