TOMOHON, mejahijau.com – Andika Khosuma Liando (25) dan Virginia Gabby Clara Kemur (22) dinobatkan sebagai Putra Putri Tomohon 2023.
Penobatan Andika & Virginia dilakukan pada Malam Grand Final PPT, di Anugerah Hall Tomohon, Sabtu, (15/04/2023).
Andika dan Virginia sampai ke puncak Malam Grand Final setelah tampilkan dengan performa terbaik.
BACA JUGA: Indah Paransi Dinobatkan Putri Nusantara Provinsi Sulawesi Utara 2023.
Tampilan prima keduanya tampak sejak di mulai tahapan seleksi oleh Panitia Penyelenggara yang diketuai Louis Tangel.
Wali Kota Tomohon dalam sambutannya mengatakan, Kota Tomohon siap menjadi tuan rumah penyelenggaraan Pemilihan Nyong–Noni Sulut ke- 50 Tahun 2023.
“Andika dan Virginia nantinya akan mewakili Kota Tomohon. Mari torang dukung dan doakan untuk prestasi Putra – Putri Tomohon,” ujar Wali Kota Caroll JA Senduk SH.
Caroll berpesan kepada 22 peserta lain yang belum terpilih agar tetap semangat, terus berprestasi, dan jadi teladan dimanapun berada.
“Terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi, termasuk sponsor yang mendukung suksesnya PPT. Terimakasih juga disampaikan kepada para orang Peserta Pemilihan Putra Putri Tomohon 2023,” kata Wali Kota.
BACA JUGA: Putra-Putri Tomohon Mewakili Sulut di Ajang Pesparawi Nasional.
Diketahui, Andika Khosuma Liando adalah utusan dari Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Tomohon.
Sedangkan, Virginia Gabby Clara Kemur dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Kota Tomohon.
Dengan metode penilaian yang super ketat dari para Juri, akhirnya Andika dan Virginia tampil sebagai yang terbaik dan menyandang Putra-Putri Tomohon tahun 2023.
Juri PPT 2023 antaranya Ketua Ikatan Nyong dan Noni Sulut dr Kartika Devi Kandouw–Tanos, drg Jean d’Arc Senduk–Karundeng, Vonny Pascoal–Pangemanan, dr John Lumopa MKes (Ketua PPT), serta Andreas Ruru (akademisi).(jp)