MELONGUANE, Meja Hijau – Program tanam jagung dan padi yang digarap pihak Kodim 1312/Talaud mendapat apresiasi dari pemerintah Kabupaten Kepulauan Talaud. Pemkab Talaud menghimbau bilamana hal itu merupakan terobosan baik yang harus didukung oleh semua pihak.
Hal itu diungkapkan Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Talaud Petrus Simon Tuange dihadapan masyarakat baru baru ini.
“Apa yang sudah dilakukan Kodim 1312/Talaud, itu adalah langkah awal menuju swasembada pangan. Dan tentunya gerakan para tentara ini perlu didukung bahkan harus dilanjutkan,” ujar Tuange di hadapan warga menghadiri acara tanam jagung di Wilayah Rainis belum lama ini.
Oleh karenanya, lanjut dia, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Talaud akan terus menopang program ini dengan menyediakan bibit dan sarana prasarana lain yang dibutuhkan.
“Saya akan perintahkan Kadis Pertanian untuk mengupayakan semuanya,” tegas Petrus Simon Tuange.
Pihaknya juga berharap pemerintah kecamatan dan desa serta warga masyarakat mulai berpikir menciptakan program baru yang bertalian dengan pengembangan ekonomi masyarakat.
“Kita harus sudah mulai berpikir produk berikut seperti budidaya peternakan atau ikan,” imbuhnya
Sementara Dandim 1312/Talaud Letkol (Armed) Gregorius Eka Setiawan mengatakan, program yang digarapnya akan terus berkelanjutan dan akan dilaksanakan di berbagai wilayah di Kabupaten Kepulauan Talaud.
“Selain tanaman jagung, kita juga akan tanam padi perdana bersama kelompok tani,” kata Setiawan.
Pada dasarnya TNI, lanjutnya, akan terus mempelopori dan membantu pemerintah untuk terus mendorong percepatan pembangunan, terutama dari aspek pertanian.
“Dan kita harapkan Tanah Talaud ini bisa betul-betul menjadi surga bagi masyarakat dengan kehadiran TNI dapat memberikan kesejahteraan bagi kita semua yang tinggal di sini,” pungkasnya.
Adapun program bertani yang digalakkan Kodim 1312/Talaud, selain mendapat sokongan dari Pemkab Talaud juga mendapat dukungan penuh warga sekitar lokasi.
Mereka berbondong-bondong berbaur dengan TNI-AD membantu pekerjaan bertani guna menyukseskan program bertani tanam jagung di wilayah Rainis.
Bersama warga masyarakat para tentara membangun kekuatan untuk ketahanan pangan. Olehnya, tak heran jika PLT Bupati Talaud Petrus Simon Tuange berjanji akan menyokong program TNI-AD di wilayahnya.(andi pusut)
BERITA LAINNYA: