Ini Bakal Calon Wakil Gubernur Pendamping Olly Dondokambey

MANADO, mejahijau.com – Olly Dondokambey pada Pemilihan Gubernur tahun 2020 mendatang diyakini banyak kalangan masih tak terkalahkan. Pasalnya Olly Dondokambey-Steven OE Kandouw (ODSK) sebagai Gubernur dan wakil Gubernur Sulawesi Utara relatif berhasil membawa perubahan mencolok di daerah ini.

Tetapi apakah Olly Dondokambey masih akan tetap berpasangan dengan Steven OE Kandouw pada perhelatan Pilkada mendatang atau tidak, itu membutuhkan proses yang belum dapat dipastikan.

Namun sederet nama bakal pengganti Calon Wakil Gubernur Steven OE Kandouw berseliweran ke sana kemari. Mereka kini mulai dipanas-panasi kans kuat mendampingi Olly Dondokambey.

Mulai dari Walikota Manado GS Vicky Lumentut, Bupati Boltim Sehan Salim Landjar, Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu, serta dua politisi kondang yakni, Rocky Wowor dan Wenny Lumentut, serta Ronny Franky Sompie Dirjen Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM.

Kepiawaian Vicky Lumentut terbilang mumpuni. Vicky yang hijrah dari Ketua DPD Partai Demokrat Sulut menjadi Ketua Partai Nasdem Kota Manado, berhasil menciptakan perubahan-perubahan mendasar di Kota Manado.
Suami tercinta Rektor Unima Prof DR Julyeta Paulina Amelia Runtuwene MS ini terbilang memiliki track-record yang cukup gemilang.

Disamping GSVL, bertengger nama besar Christiany Eugenia Paruntu akrab dipanggil Tetty Paruntu Bupati Minsel. Bersama Sehan Salim Landjar yang Bupati Boltim, keduanya sudah teruji mampu menjadi bupati dua periode di daerahnya masing-masing.

Mengapa tidak! Peluang koalisi antara PDIP yang akan tetap menjagokan Olly Dondokambey dengan Partai Golkar yang dipimpin Tetty Paruntu dan PAN dinahkodai Sehan Salim Landjar belakangan ini menjadi topik perbicangan hangat.

Tak hanya itu, kader potensial Rocky Wowor bersama politisi Wenny Lumentut juga Ronny Franky Sompie Dirjen Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM.
Soal siapa bakal calon pendampingnya di Pilkada 2020 nanti, baru-baru ini Olly Dondokambey sempat menyiratkan ancar-ancarnya.

“Kalau masyarakat masih inginkan saya kembali berpasangan dengan pak Steven Kandouw, maka kami akan berpasangan lagi,” kata Ketua DPD PDIP Sulut ini saat Kampanye Rapat Umum PDIP di Lapangan Koni, Sario Manado.
Olly saat diwawancarai waratawan mengatakan, tahun 2020 nanti pihaknya tak hanya bicara soal Pemilihan Gubernur saja. Tetapi juga soal pertarungan sengit kader-kader PDIP di kabupaten kota se Sulut.

“Tetapi semua kita akan lakukan survei internal partai. Jadi PDIP tidak akan sembarangan. Nantinya harus melihat (kemauan) masyarakat,” pungkas Olly.(vanny)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *