MANADO, mejahijau.com – Satgas Penanganan Corona Virus Desease (Covid-19) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), merilis resmi perkembangan Covid-19 di Sulut, Kamis, 23 April 2020.
Juru Bicara (Jubir) Satgas Penanganan Covid-19, dr Steaven Dandel mengatakan, sebanyak 12 pasien suspect virus corona baru yang terkonfirmasi positif di Sulut.
“Ada 12 kasus baru terkonfirmasi positif di Sulut,” ungkap Dandel.
Dengan ketambahan 12 suspect virus corona yang baru, telah menambah daftar positif corona di Sulut menjadi 32 orang.(ferry lesar/vanny)
BERIKUT DATA RESMI 12 KASUS BARU POSITIF COVID-19:
Pasien-21, laki-laki, 31 tahun, asal Kotamobagu, dari acara keagamaan di Gowa.
Pasien-22, laki-laki, 35, asal Kotamobagu, dari acara keagamaan di Gowa.
Pasien-23, perempuan, 29 tahun, asal Kotamobagu, Kontak Erat Resiko Tinggi (KERT) dengan keluarga perjalanan dari Gowa.
Pasien-24, perempuan, 8 tahun, asal Kotamobagu, KERT dengan keluarga perjalanan dari Gowa.
Pasien-25, perempuan, 52 tahun, dari luar daerah tetapi berada di Tomohon, KERT dengan Pasien-06.
Pasien-26, laki-laki, 58 tahun, asal Tomohon, KERT dengan Pasien-06.
Pasien-27, laki-laki, 41 tahun, asal Manado, dari Jakarta.
Pasien-28, perempuan, 71 tahun, KERT dengan Pasien-16
Pasien-29, laki-laki, 20 tahun, asal Manado, KERT dengan Pasien-15.
Pasien-30, perempuan, 43 tahun, asal Manado, KERT dengan Pasien-15.
Pasien-31, laki-laki, 22 tahun, asal Sangihe, dari acara keagamaan di Gowa.
Pasien-32, laki-laki, 44 tahun, asal Kotamobagu, perjalanan dari acara keagamaan di Gowa.